TBNEWSPOLRESKUBURAYA.COM, KUBU RAYA – Sambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Polsek Sungai Raya bersama Masyarakat Peduli Sesama MPS) menggelar bakti sosial yakni menyantuni anak yatim piatu , di Posko MPS yang berlokasi di Jalan Adisucipto Desa Arang Limbung Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya pada Rabu (19/4/23) sore.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Sungai Raya AKP HASIHOLAND SARAGIH, S.H, Kanit Intel Polsek Sungai Raya AKP KASBOWO JULIANTO, Kanit Sabhara Polsek Sungai Raya AKP SUMARNO, Bhabinkamtibmas Desa Arang Limbung BRIPKA UDA YUFIANDI, Sekretariat Masyarakat Peduli Sesama Tomy dan Anggota MPS Desa Arang Limbung beserta 16 Anak Yatim-piatu
Kapolsek Sungai Raya, AKP Hasiholand Saragih, S.H., mengatakan, Santunan tersebut sebagai wujud kepedulian Polsek Sungai Raya bersama Komunitas MPS untuk berbagi kebersamaan terhadap anak- anak yatim piatu dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H.
” Selain wujud kepedulian Polri bersama penggiat Sosial, santunan ini merupakan salah satu wujud polri berbagi kebahagian, semoga santunan yang diberikannya kepada para anak yatim piatu ini dapat memberikan senyum bahagia seperti anak-anak lainnya dalam menyambut hari raya Idul Fitri 1444 H,” ucapnya.
Sebanyak 16 anak yatim-piatu dari berbagai usia hadir dalam kegiatan santunan ini. Mereka tampak senang dan gembira saat menerima bingkisan dan hadiah dari Polsek Sungai Raya dan MPS Desa Arang Limbung.
Acara santunan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat yang menganggap bahwa kegiatan sosial ini sangat bermanfaat untuk meringankan beban anak-anak yatim-piatu.
Tomy mengucapkan terima kasih kepada Polsek Sungai Raya atas suksesnya penyelenggaraan kegiatan tersebut dimana Polsek Sungai Raya sangat peduli peduli terhadap anak-anak yatim piatu menjelang lebaran.
” ini yang dikatakan tidak sekedar omongan namun ditunjukkan dalam perbuatan, kami bangga memiliki Polsek Sungai Raya yang selalu aktif dalam bidang sosial, ini saya katakan luar biasa untuk Polri, ini wajib dijadikan contoh bagi yang lain, bukan hanya sekedarnya saja namun pembuktiannya luar biasa, pungkas Tomy.
” Kedepannya kami akan bersinergi kembali dengan Polsek Sungai Raya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan uluran tangan dari kami, dan saya mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Sungai Raya dan personilnya beserta donatur yang telah menyisihkan rezekinya untuk memberikan senyum bahagian kepada anak-anak yatim piatu menjelang hari raya Idul Fitri 1444 H, ucap Tomy bahagia.
Kegiatan bakti sosial ini sejalan dengan program Pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan sosial dan memperkuat solidaritas antara masyarakat dengan pihak keamanan. Diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat yang membutuhkan.
Penulis : Humas_ReKR
Editor : Aipda Ade
Call Centre NAMPONG KELOH Polres Kubu Raya :
Instagram @polreskuburaya/@kapolreskuburaya
Email polreskuburaya@gmail.com
WhatsApp 08115684456
#KRGassNoLimit
#KRLove,Care&Share
#SalamPRESISI